26 Juni 2024

Berikut Faktor Pencetus Asma

Berikut Faktor Pencetus Asma
Oleh : Penyakit Tidak Menular Indonesia

Faktor pencetus asma adalah faktor yang dapat memicu timbulnya Asma yang tidak selalu sama untuk setiap individu penderita Asma.


Contoh faktor pencetus Asma antara lain sebagai berikut.



  • Tungau, debu rumah (misalnya pada bantal. kasur kapuk, karpet, sofa kain, boneka berbulu).

  • Bulu binatang (contoh: anjing, kucing, kelinci, dan burung).

  • Perubahan cuaca

  • Asap obat nyamuk bakar

  • Asap rokok

  • Polusi udara, pabrik, dan kendaraan bermotor

  • Asap rumah tangga (contoh: asap tungku kayu bakar)

  • Obat-obatan tertentu (contoh: aspirin, antibiotik, pereda nyeri, penurun demam)

  • Bau-bauan yang menusuk (contoh: obat pembunuh serangga, minyak wangi)

  • Infeksi saluran pernapasan

  • Serbuk sari bunga

  • Emosi berlebihan (sedih, tertawa terbahak-bahak, atau marah)

  • Makanan, minuman dingin, penyedap rasa, pengawet dan pewarna makanan

  • Kecapaian, kelelahan fisik



Artikel Lainnya

Newsletter

Tetap terhubung dengan kami untuk Update info terbaru agenda-agenda PTM Kementerian Kesehatan Indonesia.

Agenda Mendatang
29 May 2024
Media Briefing - Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2024
31 May 2024
Hari Tanpa Tembakau Sedunia 31 Mei 2024
25 May 2024
Hari Tiroid Sedunia (25 Mei 2024)
17 May 2024
Hari Hipertensi Sedunia - 17 Mei 2024
10 May 2024
Hari Lupus Sedunia - 10 Mei 2024
Selengkapnya