Kelenjar tiroid adalah kelenjar hormon berbentuk kupu-kupu yang terletak di bagian depan bawah leher. Tugas kelenjar tiroid adalah menghasilkan hormon tiroid, yang akan dibawa oleh darah ke seluruh tubuh. Kelenjar tiroid mengendalikan metabolisme dan berperan penting dalam kesehatan.
Hormon akan dibawa oleh darah ke seluruh jaringan tubuh. Hormon tersebut dibutuhkan untuk memastikan jaringan dan organ tubuh bekerja dengan benar dan juga membantu tubuh menggunakan energi, menjaga tubuh tetap hangat dan menjaga otak, jantung, otot, dan organ lain bekerja sebagaimana mestinya.
Tetap terhubung dengan kami untuk Update info terbaru agenda-agenda PTM Kementerian Kesehatan Indonesia.