Peringati Hari Tanpa Tembakau Sedunia, Dinkes Parepare Kampanye Bahaya Rokok'

Peringati Hari Tanpa Tembakau Sedunia, Dinkes Parepare Kampanye Bahaya Rokok

26 Juni 2018

PAREPARE – Peringatan hari tanpa tembakau sedunia untuk tingkat Kota Parepare tahun ini sedikit berbeda dibanding sebelumnya. Sebagai bentuk supporting pada kampanye bahaya rokok, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Parepare menggelar tiga kegiatan sekaligus.


Selain melaksanakan kampanye bahaya rokok secara langsung ke masyarakat, Dinkes Parepare juga menggelar kegiatan sosialisasi serta kegiatan talkshow di Televisi Peduli, televisi lokal Parepare.


Kepala Dinas Kesehatan Kota Parepare, dr. Muhammad Yamin, menjelaskan, hari tanpa tembakau sedunia tahun ini diharapkan tidak hanya menjadi seremonial semata, tetapi menjadi refleksi efektifitas penerapan Perda Kewasan Tanpa Rokok (KTR) di Kota Parepare.


“Kita ketahui bersama, Parepare ini adalah salah satu kota yang telah memiliki Perda KTR. Ini coba kita refleksikan pada peringatan hari tanpa tembakau tahun ini, yaitu sejauhmana efektifitas Perda ini,” kata Yamin saat ditemui di Hotel Kenari, Kamis, 31 Mei 2018.


Ada komitmen kuat dari dinas yang di pimpinnya, ujar Yamin, untuk mendorong KTR menjadi budaya masyarakat Kota Parepare. “Ini amanah Perda Kota Parepare Nomor 9 tahun 2014 dan juga amanah berbagai peraturan yang lebih tinggi, salah satunya UU Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan,” papar Yamin.


Kesadaran masyarakat mengenai bahaya rokok kata Yamin,sangat dibutuhkan. Saat ini kata dia, masih banyak yang tidak percaya tentang bahaya tembakau bagi kesehatan. Karena itu, dibutuhkan kampanye yang lebih intensif lagi untuk mensosialisasikan bahaya rokok di masyarakat.


Di tempat terpisah, Kepala Seksi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Kota Parepare, Sriyanti Ambar, menjelaskan, pemilihan media televisi sebagai salah satu sarana kampanye bahaya rokok pada peringatan hari tanpa tembakau sedunia tahun ini, untuk mengoptimalkan daya jangkau sasaran khalayak kampanye.


“Alhamdulillah tahun ini peringatan hari tanpa tembakau kita coba ragamkan kegiatannya. Salah satunya dilakukan talkshow tentang bahaya rokok di tv peduli. Melalui televisi diharapkan semakin banyak orang yang mendapatkan informasi tentang bahaya rokok,” katanya, usai menjadi narasumber talkshow di TV Peduli, Kamis, 31 Mei 2018.


Kegiatan lain yang dilaksanakan Dinkes Parepare memperingati hari tanpa tembakau sedunia tahun ini adalah skrining merokok yang berlangsung di Hotel Kenari. Kegiatan ini diikuti tak hanya Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemkot Parepare tapi juga masyarakat umum.


Sementara Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Dinas Kominfo Parepare, La Ode Arwah Rahman, mengatakan, pihaknya sengaja mengangkat efektivitas Perda KTR sebagai tema talkshow TV Peduli, untuk mendukung Pemerintah Kota Parepare, dalam hal ini Dinkes dalam mengkampanyekan bahaya rokok di masyarakat.


“Kita memang jauh hari telah terlibat dalam kampanye bahaya rokok ini. Kita melihat yang dibutuhkan sekarang ini dukungan dan kesadaran semua pihak. Karena itu, memperingati hari tanpa tembakau sedunia tahun ini, kita angkat tema ini sebagai topik talkshow di TV Peduli,” kata La Ode.


              

Newsletter

Tetap terhubung dengan kami untuk Update info terbaru agenda-agenda PTM Kementerian Kesehatan Indonesia.

Agenda Mendatang
14 March 2024
Hari Ginjal Sedunia - 14 Maret 2024
03 March 2024
Hari Pendengaran Sedunia 2024
04 March 2024
Hari Obesitas Sedunia 2024
27 March 2024
Webinar Hari Ginjal Sedunia 2024
07 March 2024
Seminar Puncak Hari Pendengaran Sedunia 2024
Selengkapnya