21 Juli 2020

Apa saja faktor risiko yang meningkatkan terjadinya penyakit Limfoma?

Apa saja faktor risiko yang meningkatkan terjadinya penyakit Limfoma?
Oleh : P2PTM Kemenkes RI



  • Usia
    Sebagian besar LH terjadi pada orang yang berusia 15-30 tahun dan usia di atas 55 tahun. Sedangkan risiko LNH akan meningkat seiring dengan meningkatnya usia, jadi orang yang
    berusia lanjut memiliki risiko lebih tinggi


  • Pernah tertular Virus Epstein-Barr atau EBV
    Virus tersebut menyebabkan demam kelenjar. Orang yang pernah mengalami demam kelenjar memiliki risiko lebih tinggi mengalami LH



  • Jenis Kelamin
    Pria memiliki risiko lebih tinggi terkena Limfoma dibandingkan wanita



  • Faktor Keturunan
    Risiko untuk terkena Limfoma akan meningkat pada orang yang memiliki anggota keluarga inti yang menderita jenis kanker yang sama


  • Sistem Kekebalan Tubuh yang Lemah
    Orang yang memiliki kekebalan tubuh yang lemah memiliki faktor risiko lebih tinggi untuk terkena Limfoma



  • Paparan Kimia Beracun
    Orang yang terpapar bahan kimia beracun seperti pestisida, herbisida dan pewarna rambut memiliki risiko lebih tinggi terkena Limfoma



  • Mengalami obesitas
    Faktor kelebihan berat badan lebih berpengaruh pada wanita dibandingkan pada pria, dalam meningkatkan risiko limfoma




Artikel Lainnya

Newsletter

Tetap terhubung dengan kami untuk Update info terbaru agenda-agenda PTM Kementerian Kesehatan Indonesia.

Agenda Mendatang
14 March 2024
Hari Ginjal Sedunia - 14 Maret 2024
03 March 2024
Hari Pendengaran Sedunia 2024
04 March 2024
Hari Obesitas Sedunia 2024
27 March 2024
Webinar Hari Ginjal Sedunia 2024
07 March 2024
Seminar Puncak Hari Pendengaran Sedunia 2024
Selengkapnya